Gabung Liverpool, Timo Werner Harus Siap Jadi Cadangan

0

18

- Advertisement -

Alridge memperingatkan Werner akan menghadapi situasi yang pernah dialaminya di Anfield ketika pertama datang.

Liverpool perlu mendatangkan striker baru, kata John Alridge, namun memperingatkan Timot Werner harus siap menjadi cadangan apabila menjadi opsi tambahan penyerang yang didatangkan oleh Jurgen Klopp.

Spekulasi mengenai rumor transfer Werner dari RB Leipzig ke Anfield terus memanas dan bakal terus menjadi topik bahasan hingga bursa transfer musim panas.

Bomber internasional Jerman itu dinilai ideal bagi pasukan Klopp, karena memiliki tingkat produktivitas dan juga etos kerja yang tinggi sehingga cocok dengan permainan kolektif Liverpool.

Hanya saja, menembus tim inti Liverpool bukan perkara mudah, setidaknya dalam waktu dekat, mengingat kualitas yang dimiliki trio Mohamed Salah, Sadio Mane dan Roberto Firmino sebagai pilihan utama.

Oleh karena itu, Werner diminta harus siap menjadi pemain cadangan apabila merapat ke Anfield dan Alridge percaya sang penyerang berusia 24 tahun tidak akan takut menghadapi tantangan tersebut.

Alridge, selaku eks striker The Reds, mengatakan kepada Liverpool Echo: “Kami semua berharap ketika bursa transfer dibuka kembali, Liverpool akan mendatangkan pemain yang bisa mendukung trio penyerang yang ada saat ini.”

“Akan menjadi tantangan besar bagi siapa pun, entah itu Timo Werner atau pemain lain, dan saya bisa membayangkan bagaimana perasaan mereka ketika saya berada dalam situasi yang sama ketika pertama tiba di Anfield.”

“Ian Rush pindah ke Juventus pada musim panas 1986 tapi dipinjamkan kembali ke Liverpool untuk satu musim lagi, jadi ketika saya tiba pada Januari berikutnya, saya tahu ada tugas berat yang harus dilakoni.”

“Saya menghabiskan sebagian besar dari enam bulan pertama di bangku cadangan dan hanya dua kali bermain sebagai starter… masa yang membuat frustrasi karena penampilan saya sebatas menjadi cadangan.”

“Saya harus bersabar dan menunggu hingga musim berikutnya ketika semuanya membuahkan hasil dan siapa pun yang bergabung pada musim panas ini akan menghadapi situasi serupa karena Salah, Mane atau Firmino tidak akan tergoyahkan, namun kami juga membutuhkan pelapis yang sepadan.”

Werner mengemas 88 gol dalam 150 penampilannya bersama RB Leipzig, membuatnya jadi bidikan banyak klub papan atas Eropa, sembari juga memiliki koleksi 11 gol dari 29 penampilan bersama Jerman.

Leave a Reply

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

%d bloggers like this: