Jam Tangan Mewah Favorit Selebriti Hollywood

19

- Advertisement -

KOMPAS.com – Sebuah foto yang diambil di tepi lapangan pertandingan Miami Heat memperlihatkan Diddy, Meek Mill, dan DJ Khaled sedang memakai jam tangan mewah. Bila digabungkan, jam tangan milik ketiganya bisa mencapai lebih dari 870.000 dollar AS atau sekitar Rp 12 miliar.

Diddy memakai jam tangan Richard Mille RM 11-03 McLaren, Dj Khaled dengan Patek Philippe Nautilus 5719/10G, dan Meek Mill mengenakan Richard Mille RM-055.

Patek Philippe Nautilus bisa dikatakan merupakan jam tangan baja sports termahal di dunia, namun arloji yang dipakai DJ Khaled terlihat seperti yang paling mahal dari semua jenis jam tangan.

Sementara RM 11-03 McLaren milik Diddy menjadi favorit selebritis Hollywood seperti Odell Beckham Jr dan James Harden.

Yang menarik, arloji pilihan Meek Mill, RM-055 yang sejatinya dibuat dengan tingkat kerumitan tinggi dan pernah dipakai oleh pemain golf Bubba Watson ini ternyata menjadi arloji yang paling praktis dibanding arloji yang dipakai DJ Khaled dan Diddy.

Banyak model lain untuk jam tangan mewah yang pernah dikenakan selebritis kenamaan Hollywood, yaitu:

20.jpg

GMT-MASTER II ROLEX PEPSI(ROLEX)

Rolex GMT Master II

Pembawa acara The Daily Show, Trevor Noah memiliki selera akan jam tangan yang bagus. Di tahun 2019 lalu, ia terlihat mengenakan 5711 Patek Philippe Nautilus dan Rolex GMT yang dikenal sebagai root beer.

Patek Phillipe Grand Compilations Sky Moon Celestial

Pebasket LeBron James memakai jam tangan Patek Phillipe dengan nuansa astronomi dan keindahan langit malam.

21.jpg

Aktor Adam Driver dan aktris Lauran Dern.(Getty Images)

60th Anniversary Rolex Day-Date

Kawhi Leonard dengan t-shirt dan sweat suit dari New Balance tampak biasa, namun sangat mengejutkan melihatnya memakai jam tangan yang benar-benar langka.

Ia memakai 60th Anniversary Rolex Day-Date, yang dilengkapi Rolex-green dial dan bezel berbalut berlian.

Breitling Aviator 8 “Mosquito”

Hampir setiap jam tangan Breitling berakar dari dunia penerbangan. Namun, arloji pilihan aktor Adam Driver yakni Aviator 8 Mosquito berbeda. Jam tangan berbalut kulit ini terinspirasi dari pesawat tempur Inggris di Perang Dunia II “De Havilland Mosquito” menawarkan sesuatu yang berbeda.

Yang membedakan adalah seluruh badan pesawat ini dibuat dari kayu sehingga unggul dalam kecepatan. Arlojinya sendiri tidak terbuat dari kayu, tetapi membuat pemakainya terlihat naik kelas.

Leave a Reply

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

%d bloggers like this: