Simak! 10 Jam Tangan Kuno Mahal versi Rumah Lelang Christie’s

0

21

- Advertisement -

ondon, CNBC Indonesia – Semua paham bahwa kini adalah era smartphone. Bahkan untuk melihat waktu baik itu jam maupun tanggal, publik menggunakan smartphone.

Akan tetapi, masih ada orang yang mau menggelontorkan uang demi mendapatkan jam tangan, terutama jam tangan kuno. Ya, pemandangan itu tergambar dari balai lelang barang berkelas Christie’s sepanjang tahun lalu.

Berikut adalah 10 jam tangan termahal yang dijual oleh Christie’s diurutkan dari peringkat dari yang paling murah hingga yang paling mahal.

10. Didesain dan ditandatangani oleh Richard Mille, arloji tourbillon setel platinum dan potongan berlian langka ini dijual dengan harga US$ 566.014 (Rp 7,9 miliar)

9. Jam tangan kronograf Patek Philippe yang unik ini berhias emas putih 18 karat dan berlian pada nomornya. Harganya sekitar US$ 614.766 (Rp 8,6 miliar)

8. Jam tangan kronograf kalender Patek Philippe bertabur emas 18K dengan fase bulan dan skala tachymeter yang dijual seharga US$ 668.862 (Rp 9,4 miliar)

7. Dibuat tahun 1930, arloji Patek Philippe berbentuk bantal 18K emas ini dijual seharga US$ 708.500 (Rp 10 miliar)

6. Desain yang benar-benar abadi dari jam tangan Rolex stainless steel 1969 ini memiliki tanda Paul Newman ini seharga US$ 732.500 (Rp 10,3 miliar)

5. Ditumpuk dengan fitur-fitur mengesankan seperti kalender abadi sesaat yang berulang-ulang, indikator tahun kabisat, mode tampilan siang dan malam, dan fase bulan, tidak heran platinum Patek Philippe ini dilelang seharga US$ 753.277 (Rp 10,6 miliar)

4. Jam tangan kronograf abadi 18K emas Patek Philippe dari tahun 1944 dilelang dengan harga US$ 912.500 (Rp 12 miliar)

3. Jam tangan Rolex stainless steel awal yang langka ini dijual seharga US$ 1.068.500 (Rp 15 miliar)

2. Kronometer yang disertifikasi secara resmi, Rolex emas 18K ini memiliki kalender rangkap tiga, putaran bintang, dan fase bulan. Arloji ini dilelang dan laku US$ 1.572.500 (Rp 22 miliar)

1. Penjualan arloji termahal tahun ini di Christie’s adalah jam tangan emas Patek Philippe 18K, ditandatangani oleh Philippe dan menampilkan kalender dan fase bulan yang bersusun senilai US$ 3,234,905 (Rp 45 miliar)

22.jpeg

Leave a Reply

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

%d bloggers like this: